SEJARAH BERDIRINYA YAYASAN PERGURUAN SULTAN HASANUDDIN
Sejarah
Perguruan Sultan Hasanuddin
Semula sebelum
berdirinya Perguruan ini pada tahun 1970 berdiri tempat belajar agama Islam
untuk anak-anak yang diberi nama Raudhotul Atfal di atas tanah wakaf dari Bp.
H. Muhammad Sani diberikan pada tahun 1969. Semula tanah ini berukuran 82,3 m
dan lebar 24 m. Luas tanah 1.175 m2.
Setelah Raudhotul
Atfal berkembang baik yang dikelola oleh tokoh agama di masyarakat Pulo
Kalibata, tidak jauh dari Raudhotul Atfal sudah agak lama berdiri juga Madrasah
yang dikelola oleh Yayasan Pendidikan Fatahillah, yang nama ini diambil dari
seorang tokoh pejuang agama Islam yang bernama Pangeran Fatehan.
Yayasan Pendidikan
Fatahillah mengelola pendidikan tingkat TK, Ibdtidaiyah, Tsanawiyah dan SMA
Fatahillah.
Tidak lama
kemudian Raudhotul Atfal terinspirasi untuk membentuk sebuah yayasan yang
mengambil nama tokoh pahlawan nasional dari Makassar yaitu Sultan Hasanuddin
dengan harapan agar yayasan ini dapat mencetak kader-kader generasi Islam
sebagai penerus perjuangan Sultan Hasanuddin.
Berdirinya yayasan
ini disahkan oleh Notaris Nyonya Soenardi AdiSasmito pada tanggal 14 Mei 1987
dibawah kepengurusan antara lain :
1.
Pendiri : K.H. Muh. Haji Najihun
K.H. Muhayat Thoyib
2.
Ketua
I : K.H. Muh. Haji Najihun
Ketua II :
H. Sabki H. Akib
3.
Sekretaris I : H. Muhammad Noor HS.
Sekretaris II : Drs. Abdul Razak Zayadi
4.
Bendahara
I : H. Muh. Akib
Bendahara II : Azhari Solihun
5.
Anggota : - H.
Mahfuz Thoyib
- Abdur Rohman
- Abdul Fatah
Pada tahun 1987
nama Raudhotul Atfal berubah menjadi Madrasah Perguruan Sultan Hasanuddin.
Semula hanya mengelola tingkat ibtidaiyah kemudian bertambah satu tingkatan
lagi yaitu SMP dan di lain waktu menyusul berdiri Madrasah Aliyah.
Banyak masyarakat
bertanya kenapa mengelola SMP bukan Tsanawiyah. Karena untuk menghindari
persaingan yang tidak sehat dengan tetangga dekat yaitu Yayasan Fatahillah yang
mengelola Tsanawiyah dan SMA. Maka Yayasan Perguruan Sultan Hasanuddin
mengambil silang SMP dan Aliyah. Dari tokoh pejuang pengelola yayasan ini :
Ketua Yayasan ke-I :
K.H. Muhammad H. Najihun
Penggantinya ke-II : H. Muhammad Thoyib
Penggantinya ke-III :
Drs. H. Abdul Razak sampai sekarang.
Dari tokoh pengelola pendidikan :
1.
Tingkat
Madrasah :
H. Muhammad Noor HS
Penerusnya : Bp. Ahmad Fauzi sampai sekarang
2.
Tingkat
Diniyah : H. Mahfuz Thoyib
3.
Tingkat
SMP : Masyhuri BA. sampai sekarang
4.
Tingkat
Aliyah : Drs. H. Azroi
Penerusnya : Darjah SH. sampai sekarang
Demikian sejarah singkat berdirinya Yayasan Perguruan Sultan
Hasanuddin.
Jakarta,
10 Oktober 2013
Kepala
SMP Sultan Hasanuddin
Masyhuri
BA.
Sumber pengkajian dari :
-
Surat
Wakaf
Komentar
Posting Komentar